Definisi Al-Qur'an

            Al-Qur’an adalah firman Allah yang diturunkan kepada nabi Muhammad  saw. Melalui perantara malaikat jibril dan bernilai ibadah bagi yang membacanya. Al-Qur’an merupakan sumber  utama bagi umat islam dalam mengarungi  kehidupan ini sesuai dengan aturan Allah. Al-Quran  merupakan mukjizat  terbesar nabi Muhammad SAW. Sepanjang masa. Al-Quran adalah kitab suci umat islam yang dijadikan pedoman dalam hidupnya. Al Qur’an diturunkan kepada Nabi Muhammad saw sebagai sumber dari segala hal yang berhubungan dengan Agama Islam, yang berkaitan dengan masalah tersebut meliputi Al-Qur’an sebagai sumber Islam, ilmu- ilmu Al-Qur’an, metode dan corak penafsiran serta model penelitian Al-qur’an. Kajian tentang metodologistudi Al-Qur’an merupakan salah satu yang juga menjadi perhatian para ulama’ yang akan mengkaji tentang keislaman. Al-Qur’an adalah kitab suci yang menjadi bacaan bagi manusia untuk memperoleh petunjuk Allah SWT. Berfungsi sebagai Al-Huda, Al-Furqon, Asy-Syifa’ dan Mauidhoh bagi orang yang beriman.
       

Esensi Al Qur’an, adalah sebagai petunjuk atau pedoman hidup sekaligus penjelas bagi manusia disampaikan melalui Rosulullah saw. Dengan bahasa yang dapat dipahami oleh manusia. Manusia yang dimaksud adalah semua umat di bawah kerasulan Nabi Muhammad, kapan,dan dimanapun mereka berada, Al-Qur,an bersifat universal, tidak berfungsi untuk kelompok, atau generasi tertentu pada zaman dan tempat tertentu.Ia adalah kebenaran hakiki, keberadaan dan fungsi nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Allah akan menjamin dan menjaganya sebagimana yang terkandung di dalamnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Model Tafsir Sastra dan Metode Tafsir Al-Qur'an

Model Studi Hadits Kontemporer

Studi Al-Qur'an dan Hadits di Era Kontemporer